PEMBEKALAN PRAKTIK PENGAJARAN LAPANGAN (PPL) PRODI TADRIS IPS KONSENTRASI PENDIDIKAN EKONOMI SYARIAH TAHUN 2022

Kamis, 21 Juli 2022 M/ 21 Dzulhijah 1443 H, Fakultas Tarbiyah Prodi Tadris IPS-Pendidikan Ekonomi Syariah IAI Tazkia telah melaksanakan kegiatan pembekalan praktik pengajaran lapangan (PPL) pada 25 mahasiswa Tadris IPS yang secara akademik memenuhi syarat untuk menjadi peserta PPL tahun akademik 2022/2023. Pada dasarnya pembekalan PPL merupakan tahap awal dari 4 rangkaian kegiatan PPL yang meliputi pembekalan, pemberangkatan, pelaksanaan dan pelaporan. Pelaksanaan pembekalan ini, berlangsung secara Hybrid dimana peserta dan tamu undangan dari 3 sekolah hadir secara offline, sedangkan 2 sekolah yang menjadi lokasi PPL hadir secara online. Adapun sekolah yang hadir secara offline yaitu, Kepala SMP N 1 Babakan Madang, Bapak Lenterin Lumanbatu, S.Pd, M.Si, Kepala Mts AL Hidayah Babakan Madang, Bapak Drs. R. Tedi Muhtadin, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMP IT Bina Bangsa Sejahtera Bapak Chaerul Tingkar, S.Pd. Dan dihadiri juga secara online melalui zoom kepala MTs N 1 Belitung Ibu Nurmala Sinta, S.Pd, M.Sc, dan juga perwakilan dari SMP N 7 Tanjungpandan, ibu Retno Sulistiowat, S.Pd. Untuk lokasi PPL pada tahun 2022/2023 berjumlah 6 sekolah, namun dalam pembekalan ini SMP 5 Tanjungpandan belum bisa bergabung dalam kegiatan ini.

Kegiatan pembekalan ini berlangsung dari pukul 08.00 diawali dengan kegiatan 5T yang dipimpin oleh  Fahri Akbar Mahasiwa Tadris IPS Angkatan 2019. Pada pukul 08.30 MC mulai membuka kegiatan yang kemudian dilanjutkan dengan laporan ketua pelaksana PPL Fakultas Tarbiyah Bapak Asnan Purba, Lc, M.Pd.I. Dalam laporannya beliau menyampaikan tahapan proses persiapan PPL dari proses pembentukan kelompok dan pemilihan lokasi semua disesuaikan dengan pilihan peserta PPL dalam google form yang disediakan pelaksana.

Acara Pembekalan ini kemudian di buka secara resmi oleh Dekan Fakultas Tarbiyah, Dr. Andang Heryahya, M.Pd, M.Pd.I, yang sekaligus memberikan pesan kepada peserta PPL agar lebih semangat lagi untuk berproses menjadi seorang pendidik yang baik. Dalam sambutannya beliau menekankan bahwa akhlak yang baik menjadi hal penting yang perlu dimiliki oleh seorang pendidik. Karena pendidik merupakan contoh bagi siswa di sekolah.

 

 

Setelah sambutan dan pembukaan resmi dari Dekan Fakultas Tarbiyah, kegiatan dilanjutkan dengan materi yang disampaikan oleh penyelenggara yang pada kesempatan ini disampaikan oleh KPS  Tadris IPS Bapak Asnan Purba, Lc.,M.Pd.I kemudian materi selanjutnya disampaikan oleh perwakilan masing-masing sekolah dengan mengenalkan profil dan gambaran sekolah untuk menjadi bekal peserta PPL melaksanakan praktik di lapangan. Setelah penyampaian materi, penyelenggara membuat sesi diskusi dimana setiap kelompok diberikan kesempatan bertanya pada masing-masing sekolah/ lokasi PPL.

Kegiatan ini berlangsung dengan baik dan lancar hal ini nampak dari ketertiban peserta selama proses kegiatan pembekalan. Selain itu mahasiswa juga antusias bertanya selama proses diskusi dengan pihak sekolah. Kegiatan ini berakhir pukul 11.30 dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan Fakultas Tarbiyah Prodi Tadris IPS IAI Tazkia dapat lebih dikenal dikalangan masyarakat dan Lembaga Pendidikan secara lebih meluas. (Salam Tadris IPS, #aktif, kreatif, Amanah)

Leave a Reply

Your email address will not be published.